Filipina, - Latma Philindo Strike-IV/2024 resmi dimulai. Itu ditandai dengan adanya penyambutan kedatangan Danbrigif 11/BS, Kolonel Inf Yoki Malinton Kurniafari yang dilakukan oleh Assistant Division Commander for RRA, JTFC/6ID, Colonel Jose Ambrosio F Rustia di 6th Infantry (Kampilan) Division, Cotabato, Filipina. Kamis (29/08/24).
“Suatu kehormatan besar bagi Divisi Kampilan menjadi tuan rumah dalam latihan bersama tersebut, ” ujar Colonel Jose Ambrosio F Rustia.
Latihan bilateral itu, kata dia, merupakan bukti persahabatan, hubungan dan kerjasama yang kuat antara kedua negara.
“Kami mendapatkan kehormatan dapat menjadi bagian dari latihan bersama ini, ” tandasnya.
Sementara itu, Danbrigif 11/BS, Kolonel Inf Yoki Malinton Kurniafari yang juga sebagai Ketua Delegasi pada pelaksanaan Latma itu menjelaskan jika Latma itu nantinya akan berlangsung selama delapan hari.
Baca juga:
Serda Ahmad Najmi Giat Gotong Rotong
|
“Semoga adanya kegiatan ini, bisa mempererat dan memperluas hubungan bilateral kedua negara, khususnya Angkatan Darat Filipina dengan TNI-AD, ” pungkasnya. (*)